Ketua PB PON Aceh Berduka, Pelatih Takraw Gorontalo Meninggal Dunia

Ketua PB PON XXI wilayah Aceh yang juga Pj Gubernur Aceh, Safrizal ZA. Foto: Biro Adpim Setda Aceh

MitraBerita | Dunia olahraga Indonesia berduka atas meninggalnya Harsono A. Taha, pelatih sepak takraw Gorontalo, yang meninggal dunia pada Sabtu pagi di RSUD Zubir Mahmud, Idi, Aceh Timur.

Harsono meninggal setelah membawa tim sepak takraw Gorontalo meraih medali emas di PON XXI. Ketua Umum PB PON XXI Aceh-Sumut 2024 Wilayah Aceh, Safrizal ZA, menyampaikan rasa duka cita yang mendalam.

“Selamat jalan, Coach Harsono. Terima kasih atas dedikasimu untuk sepak takraw Indonesia. InsyaAllah husnul khatimah dan ditempatkan di surga Firdaus,” ungkap Safrizal di Banda Aceh, Sabtu 14 September 2024.

Safrizal juga memastikan bahwa panitia PB PON Wilayah Aceh akan mengantar jenazah Harsono hingga ke rumah duka di Gorontalo.

“Beliau datang ke Aceh sebagai tamu. Sudah sepantasnya kita mengantar beliau hingga ke rumah duka,” ungkapnya.

Jenazah Harsono akan diterbangkan dari Bandara Kuala Namu, Deli Serdang menuju Gorontalo.

Panitia Besar PON wilayah Aceh telah menugaskan dr. Izhami dari RSUD dr. Zubir Mahmud untuk mendampingi jenazah Harsono ke kampung halamannya.

Harsono Taha meninggal dunia setelah sempat keluar dari rumah sakit untuk menyaksikan pertandingan final melawan Jawa Tengah di GOR Idi Sport Center.

Ia dirawat sejak 6 September 2024 karena diare, demam, dan pembengkakan sendi, kondisinya memburuk mengarah pada gagal ginjal akut, sepsis, dan pneumonia.

Setelah pertandingan final, kondisi Harsono semakin memburuk, dan ia menjalani cuci darah sebelum akhirnya meninggal pada pukul 04.09 WIB.

“Kepergian Harsono tentunya meninggalkan duka mendalam di kalangan atlet dan pelatih sepak takraw,” kata Safrizal.

Tim medis RSUD Zubir Mahmud yang terdiri dari spesialis penyakit dalam, paru, ortopedi, dan anestesi telah menangani almarhum dengan penuh dedikasi hingga akhir hayatnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *