Perpustakaan An-Nazriya Madrasah Darul Hikmah Diharapkan Memberi Banyak Manfaat bagi Santri

Perpustakaan An-Nazriya Madrasah Darul Hikmah Diharapkan Memberi Banyak Manfaat bagi Santri. Foto: MC Aceh Besar

MitraBerita | Kepala Dinas Pendidikan Dayah, Abu Bakar S.Ag, meresmikan Perpustakaan Library An-Nazriya Madrasah Darul Hikmah dan ikut memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H, pada Kamis 17 Oktober 2024.

Abu Bakar hadir pada kegiatan itu mewakili Penjabat Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto. Acara ini berlangsung di Dayah Darul Hikmah, Kecamatan Baitussalam, Aceh Besar.

Abu Bakar mengungkapkan rasa syukurnya karena dapat hadir dalam momen bersejarah ini. Ia menekankan pentingnya perpustakaan bagi santri dan sebagai upaya untuk meneladani akhlak Rasulullah SAW.

“Hadirnya perpustakaan ini tentunya memberikan banyak manfaat bagi santri dan menjadi wadah untuk mempererat tali silaturrahmi antara ulama dan umara,” ujarnya.

Abu Bakar menjelaskan, peringatan Maulid Nabi merupakan kesempatan untuk mengevaluasi sejauh mana akhlak Rasulullah dapat dicontohkan dalam kehidupan sehari-hari.

Ia mengingatkan bahwa tanpa perubahan perilaku ke arah yang lebih baik, peringatan maulid Nabi Muhammad bagi mereka hanya akan sia-sia.

Abu Bakar juga menegaskan pentingnya bersinergi antara ulama dan umara dalam membina umat, mendorong keberadaan masjid dan meunasah sebagai pusat pemberdayaan masyarakat.

“Tanpa bimbingan, masyarakat tidak akan memiliki arah yang jelas,” pungkasnya.

Acara ini juga dihadiri oleh Plt Camat Baitussalam, Ir. Makmun, dewan guru, wali santri, serta santri, dan diisi dengan ceramah agama oleh Tgk Mustafa Tangse, yang menjelaskan mengenai sejarah lahirnya Nabi Muhammad SAW.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *