Erli Hasim: Muswil PBB Aceh Momentum Perkuat Kaderisasi

Erli Hasim. Foto: MB - HSP

MITRABERITA.NET |  Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Bulan Bintang (PBB) Aceh, Erli Hasim, menyambut antusias pelaksanaan Musyawarah Wilayah (Muswil) PBB Aceh yang dijadwalkan berlangsung pada akhir April 2025.

Menurutnya, Muswil ini sebagai momentum penting bagi PBB untuk memperkuat konsolidasi internal serta melahirkan kepemimpinan baru yang visioner dan progresif.

“Muswil ini bukan sekadar ajang pergantian kepemimpinan, melainkan momen strategis untuk memperkuat kaderisasi dan menegaskan kembali komitmen kita dalam berkhidmat kepada rakyat,” katanya.

“Dengan semangat kebersamaan, saya yakin PBB akan semakin solid dan siap menjawab tantangan politik ke depan,” ujar Erli Hasim, yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Umum DPP PBB.

Erli juga menegaskan bahwa PBB Aceh terus berupaya membangun partai yang inklusif, modern, serta senantiasa mendengarkan dan menyuarakan aspirasi masyarakat.

Ia berharap Muswil kali ini mampu menghasilkan keputusan-keputusan strategis yang berdampak positif bagi kemajuan partai dan kesejahteraan rakyat Aceh.

“Kita ingin memastikan bahwa hasil Muswil nanti akan menjadikan PBB lebih solid, responsif, dan siap menjadi garda terdepan dalam memperjuangkan kepentingan umat serta bangsa,” pungkasnya.