MitraBerita | Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Simpang Tiga menyalurkan bantuan sosial Cadangan Beras Pemerintah (CBP) kepada 738 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) pada Selasa 15 Oktober 2024. Penyaluran ini dilakukan melalui PT. Pos Indonesia KCP Sibreh, Aceh Besar.
Camat Simpang Tiga, Hadian, BA, mengatakan setiap KPM menerima 10 kg beras untuk alokasi bulan Oktober 2024 tahap ketiga. “Jumlah penerima di Simpang Tiga sebanyak 738 KPM dari 18 gampong,” ungkapnya.
Bantuan beras ini merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk mengurangi beban pengeluaran masyarakat dan menjaga stabilitas harga bahan pangan.
Hadian juga mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Aceh Besar dan Pemerintah Pusat atas penyaluran bantuan ini. “Kami menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya,” tambahnya.
Salah satu penerima bantuan, Musminah (78), menyatakan rasa syukur atas bantuan yang diterimanya. “Alhamdulillah, beras ini sangat membantu saya untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari,” katanya.
Hal senada disampaikan Salwati (40). Ia mengungkapkan rasa terima kasihnya karena bantuan ini dinilai sangat bermanfaat bagi keluarganya, terutama di tengah tingginya harga beras saat ini.