Ketua DPRK dan Tokoh Masyarakat Berharap Proyek Jalan Jantho-Keumala Jadi Prioritas

Ketua DPRK Aceh Besar Abdul Muchti. Foto: MC Aceh Besar

MITRABERITA.NET | Ketua DPRK Aceh Besar, Abdul Muchti, bersama tokoh masyarakat Aceh Besar, Tgk Junaidi Nasruddin, menyerukan agar pemerintah memprioritaskan kelanjutan pembangunan jalan Jantho-Keumala.

Proyek yang dirintis sejak tiga dekade lalu ini diharapkan menjadi penggerak ekonomi daerah dengan menghubungkan kawasan pertanian di sepanjang koridor yang dilalui.

“Konektivitas transportasi Jantho-Keumala adalah sebuah keniscayaan yang sudah dinanti masyarakat sejak lama,” ujar Tgk Junaidi, yang juga Imam Besar Masjid Agung Al-Munawwarah Kota Jantho, Sabtu 25 Januari 2025.

Abdul Muchti menambahkan, pembangunan jalan sepanjang 38 kilometer ini telah direncanakan sejak era Alm. Jonson Panggabean, Kepala Dinas PU Aceh Besar kala itu.

Jalur tersebut diyakini mampu menghubungkan koridor ekonomi antara Kabupaten Pidie dan Aceh Jaya melalui Kota Jantho.

Saat ini, pengerjaan jalan Jantho-Lamno sepanjang 65 kilometer hampir selesai setelah kendala penggunaan lahan hutan teratasi melalui SK Menteri LHK-RI pada April 2023.

Jika pembangunan Jantho-Keumala segera direalisasikan, Kota Jantho diproyeksikan menjadi poros utama pergerakan barang dan jasa antara Aceh Jaya dan Pidie.