NASIONAL

Keluarga Almarhum Affan Kurniawan Terima Rumah Bantuan dari Pemerintah

×

Keluarga Almarhum Affan Kurniawan Terima Rumah Bantuan dari Pemerintah

Sebarkan artikel ini
Keluarga Almarhum Affan Kurniawan Terima Rumah Bantuan dari Pemerintah. Foto: Pojokbogor

MITRABERITA.NET | Pemerintah menyerahkan rumah bantuan kepada keluarga almarhum Affan Kurniawan, pengemudi ojek online (ojol) yang meninggal dunia usai tertabrak kendaraan taktis polisi saat aksi unjuk rasa beberapa waktu lalu.

Penyerahan kunci rumah dilakukan langsung oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian dan Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait kepada orang tua serta saudara almarhum, Selasa 2 September 2025.

Seperti dilansir Metrotvnews, rumah subsidi tersebut berlokasi di kompleks Pesona Kahuripan, Cileungsi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, dengan harga Rp185 juta. Rumah dibangun di atas lahan seluas 60 meter persegi dengan bangunan berukuran 30 meter persegi.

Menteri PKP Maruarar Sirait menjelaskan, keluarga Affan sebelumnya diberi sejumlah pilihan rumah di Serang dan Tangerang, Banten. Namun akhirnya diputuskan di Cileungsi karena lebih sesuai dengan keinginan keluarga.

“Tadi kami minta Bapak dan Ibu almarhum bersama adik dan kakaknya untuk mengecek, muter-muter situasi di kompleks ini. Saya sebenarnya sudah menyiapkan juga dua tempat lagi di Kabupaten Tangerang dan di Serang kalau di sini kurang cocok,” kata Maruarar.

Ia menegaskan bahwa pemberian rumah ini bukan sekadar bantuan material, melainkan bentuk penghormatan kepada jasa Affan yang menjadi simbol suara rakyat kecil dalam memperjuangkan hak-haknya.

Sementara itu, Mendagri Tito Karnavian berharap rumah tersebut dapat menjadi tempat tinggal yang layak sekaligus pengingat bahwa negara hadir untuk melindungi warganya.

“Pemerintah ingin memastikan keluarga almarhum tetap mendapat perhatian dan tidak dibiarkan sendiri menghadapi kesulitan,” ujar Tito.

Kehilangan Affan Kurniawan menyisakan duka mendalam, khususnya bagi keluarga yang kini harus melanjutkan hidup tanpa kehadirannya. Bantuan rumah ini diharapkan dapat meringankan beban keluarga sekaligus menjadi simbol kepedulian pemerintah terhadap rakyatnya.

Editor: Redaksi

Media Online