Kakinda Aceh Apresiasi Kinerja TNI Polri Amankan Pilkada Aceh

  • Bagikan
Kakinda Aceh Apresiasi Kinerja TNI Polri Amankan Pilkada Aceh. Foto: Dok. Kinda Aceh

MITRABERITA.NET | Kepala Komite Investigasi Negara Daerah (Kakinda) Aceh, Arief Adam Ghazali menyampaikan apresiasinya terhadap pengamanan yang luar biasa oleh TNI dan Polri dalam pelaksanaan Pilkada Aceh tahun 2024.

Menurut Kakinda Aceh, pelaksanaan pilkada Aceh berjalan aman dan kondusif berkat pengamanan yang dilakukan oleh TNI Polri dalam seluruh proses dan tahapan Pilkada.

“Alhamdulillah, rekan-rekan TNI dan Polri bekerja dengan sangat baik dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama pelaksanaan Pilkada Aceh tahun ini, sehingga Pilkada Aceh berlangsung dengan sangat aman dan kondusif,” ungkapnya, Jumat 29 November 2024.

Sebelumnya, kata Kakinda Aceh, TNI dan Polri juga berhasil mengamankan pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI yang berlangsung di Tanah Rencong beberapa bulan lalu.

“Keberhasilan TNI dan Polri dalam mengamankan proses pelaksanaan kegiatan PON XXI Aceh-Sumut dan Pilkada Aceh patut kita acungi jempol. Alhamdulillah dalam dua event besar tersebut, Aceh tetap kondusif,” katanya.

Ia berharap Aceh aka terus aman dan damai sebagaimana harapan semua pihak. “Kita berharap Gubernur dan Wakil Gubernur Aceh terpilih juga terus berusaha menjaga perdamaian Aceh, sehingga rakyat bisa hidup makmur dan sejahtera,” tandasnya.

  • Bagikan