MITRABERITA.NET | Menteri Dalam Negeri Muhammad Tito Karnavian mengapresiasi kinerja cepat Ketua TP PKK Aceh Marlina Usman atau yang akrab disapa Kak Na dalam penanganan masa tanggap darurat pascabencana di Aceh.
Apresiasi atas kinerja istri Gubernur Muzakir Manaf itu disampaikan langsung saat Mendagri meninjau wilayah terdampak bencana di Kampung Batang Ara, Kecamatan Bandar Pusaka, pada Jumat 23 Januari 2026.
Mendagri yang juga menjabat sebagai Ketua Satgas Rehabilitasi Pascabencana Sumatera menyampaikan pujiannya ketika secara kebetulan bertemu dengan Kak Na yang tengah mendampingi Ketua Umum TP PKK Pusat Tri Tito Karnavian, istri Mendagri, dalam rangka penyaluran bantuan kepada masyarakat terdampak.
“Apresiasi kami sampaikan kepada Ibu Ana, selalu Ketua TP PKK Aceh atas kerja-kerja cepatnya pada upaya tanggap darurat. Apresiasi juga kami sampaikan kepada Pak Wagub, Istri Pak Wagub dan Istri Sekda Aceh yang hari ini juga hadir mendampingi kunjungan kerja istri saya selaku Ketum TP PKK Pusat, di kampung Batang Ara hari ini,” ujar Tito.
“Kami tidak satu rombongan tapi ini kebetulan bertemu di sini. Padahal saya sudah sampaikan bahwa Kampung Batang Ara ini jauh, tetapi istri saya tetap memaksa ke sini untuk bertemu dan bersilaturrahmi dengan bapak ibu semua untuk mengantarkan bantuan langsung,” ungkap Tito.
Mendagri juga menyampaikan empati dan dukungan moral kepada warga terdampak bencana di sejumlah wilayah Sumatera. Tito menyampaikan rasa prihatin atas musibah yang menimpa masyarakat Batang Ara dan seluruh masyarakat terdampak di Aceh, Sumut dan Sumbar.
“Kami berharap kunjungan ini menjadi media penyemangat bagi bapak dan ibu untuk bangkit. Insya Allah, bersama kita bisa bangkit,” harapnya.
Dampingi Ketum TP PKK Pusat Salurkan Bantuan
Sebelum bertemu dengan rombongan Mendagri, Ketua TP PKK Aceh Marlina Usman bersama Staf Ahli TP PKK Aceh Mukarramah serta Ketua Dharma Wanita Persatuan Aceh Malahayati diketahui tengah mendampingi Ketua Umum TP PKK Pusat di Kampung Sunting, Kecamatan Bandar Pusaka.
Dalam kesempatan tersebut, Kak Na menjelaskan bahwa kunjungan TP PKK Pusat ke Aceh sebenarnya telah diagendakan sejak lama, namun baru dapat terlaksana karena berbagai kendala, termasuk kondisi lapangan pascabencana.
“Sudah lama Ibu Ketum mengagendakan ke Aceh, namun baru terlaksana hari ini untuk bersilaturrahmi dan menyalurkan bantuan langsung kepada warga,” ujar Kak Na.
Ia menambahkan, kehadiran langsung Ketua Umum TP PKK Pusat membawa dampak psikologis positif bagi masyarakat terdampak, terutama anak-anak dan kaum ibu.
“Alhamdulillah, hari ini Ibu Ketum bisa hadir langsung menyapa warga, memberi permainan-permainan ringan dalam rangka trauma healing kepada anak-anak serta memberi hadiah tas sekolah lengkap dengan alat tulis. Kaum Ibu juga bisa tersenyum lega karena Ibu Tri juga membawa oleh-oleh kompor gas satu tungku untuk kaum ibu serta sejumlah bantuan lainnya,” ungkapnya.
Pesan Ketum TP PKK Pusat untuk Warga
Sementara itu, Ketua Umum TP PKK Pusat Tri Tito Karnavian dalam sambutannya menyampaikan permohonan maaf kepada warga karena baru dapat berkunjung ke lokasi terdampak bencana.
“Akses yang sulit ditembus memaksa kami untuk mengurungkan niat untuk berkunjung ke sini. Alhamdulillah, hari ini saya dan kita semua bisa berkumpul dan bersilaturrahmi dengan warga di sini,” ujarnya.
“Kami harap Ibu-ibu bersabar menghadapi cobaan ini. Kami memahami perasaan warga yang harus kehilangan rumah yang telah dibangun dengan susah payah selama bertahun-tahun. Namun hanya dalam dua hari semua habis disapu banjir.”
Dalam kesempatan tersebut, ia menegaskan bahwa pemerintah terus melakukan upaya penanganan dan pendataan, meski membutuhkan waktu.
“Kami harap masyarakat bersabar karena pemerintah terus berupaya sebaik mungkin dengan melakukan penanganan dan pendataan. Dan, ini juga tentu butuh waktu. Tetap bersabar dan selalu semangat ya Ibu dan bapak sekalian. Insya Allah, tentu ada hikmah di balik semua musibah ini,” kata Tri.
Ia sangat mengapresiasi jajaran Pemerintah Aceh atas respons cepat selama masa tanggap darurat. “Saya berterima kasih Kepada Ibu Ana, Pak Wagub dan Istri, Ibu Ketua DWP atas Kerja-kerja cepatnya di masa tanggap darurat.”
Editor: Redaksi














