MitraBerita | Sekretaris Daerah Kabupaten Aceh Besar Drs. Sulaimi mengadakan Rapat Koordinasi terkait pengucapan sumpah anggota DPRK Aceh Besar masa jabatan 2024-2029.
Rapat tersebut berlangsung di Aula Kantor Bupati Aceh Besar, Senin 12 Agustus 2024, yang dihadiri oleh para Staf Ahli Bupati, para Asisten Sekda, Kepala OPD, Sekwan Aceh Besar, serta Kabag jajaran Pemkab Aceh Besar.
Sekretaris DPRK Aceh Besar, Fata Muhammad, menyampaikan, pelantikan anggota DPRK Aceh Besar periode 2024-2029 dijadwalkan akan berlangsung pada 20 Agustus 2024 di Gedung DPRK Aceh Besar. 40 anggota DPRK akan mengucapkan sumpah pada acara tersebut.
Dalam kesempatan itu, Sulaimi menambahkan bahwa Pemkab Aceh Besar, bersama Sekretariat DPRK dan OPD terkait, tengah menyelesaikan berbagai persiapan untuk memastikan kelancaran acara tersebut.
“Pengucapan sumpah akan dipandu oleh Ketua Pengadilan Negeri Jantho, Fadhli SH,” ujar Sulaimi.
Menurut data dari Sekretariat DPRK Aceh Besar, sekitar 773 undangan diharapkan hadir, termasuk unsur Forkopimda, Kepala OPD, pimpinan lembaga/instansi vertikal, Ketua Parpol, tokoh masyarakat, OKP, dan keluarga anggota DPRK Aceh Besar.
“Kami mengajak semua OPD untuk berpartisipasi dalam menyukseskan kegiatan ini,” tambah Sulaimi.