DAERAHPEMERINTAHAN

Aceh Selatan Finalkan Laporan Realisasi DOKA Tahap I

×

Aceh Selatan Finalkan Laporan Realisasi DOKA Tahap I

Sebarkan artikel ini
Aceh Selatan Finalkan Laporan Realisasi DOKA Tahap I. Foto: Dok. MB

MITRABERITA.NET | Pemerintah Kabupaten Aceh Selatan dengan ini menyampaikan bahwa realisasi Dana Otonomi Khusus Aceh (DOKA) Tahap I tahun anggaran 2025 telah berhasil diselesaikan sesuai target yang ditetapkan.

Bupati Aceh Selatan, H. Mirwan MS, menyampaikan bahwa pencapaian ini merupakan hasil kerja keras seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Aceh Selatan dalam beberapa hari terakhir.

“Alhamdulillah, berkat kerja keras pemerintah Aceh Selatan siang dan malam dalam beberapa hari terakhir, kemarin realisasi DOKA Aceh Selatan sudah mencapai target Tahap I yang ditetapkan,” ungkap Bupati Mirwan, dalam keterangan tertulis kepada media ini, Kamis 18 September 2025.

Lebih lanjut, Bupati Mirwan menambahkan bahwa persoalan teknis yang sempat menjadi hambatan kini telah dapat diselesaikan dengan baik melalui koordinasi intensif lintas sektor.

“Terima kasih atas masukan dari berbagai pihak yang terus peduli terhadap kemajuan Aceh Selatan. Alhamdulillah, persoalan realisasi penyaluran DOKA beberapa hari lalu menjadi pembahasan di masyarakat, sudah dapat diselesaikan. Jika dulu katanya labelnya merah, hari ini sudah hijau kembali sama dengan daerah lainnya di Aceh, insya Allah ada solusinya,” ungkapnya.

Bupati juga menegaskan Pemerintah Kabupaten Aceh Selatan berkomitmen untuk terus melakukan pembenahan secara bertahap demi tercapainya tata kelola pemerintahan yang lebih efektif dan produktif.

“Banyak hal yang sudah dibereskan agar semua bisa kondusif dan berjalan dengan baik. Kondisi daerah kita tentu tidak bisa diselesaikan seketika, tetapi kita lakukan secara bertahap agar lebih maksimal. Insya Allah, kami terus berupaya semaksimal mungkin menyelesaikan berbagai persoalan demi kemajuan daerah kita tercinta,” pungkasnya.

Dengan capaian ini, Pemerintah Kabupaten Aceh Selatan memastikan bahwa proses penyerapan anggaran akan terus ditingkatkan, sehingga manfaatnya dapat dirasakan secara langsung oleh masyarakat.

Editor: Redaksi

Media Online