MITRABERITA.NET | Bupati Aceh Besar, H. Muharram Idris atau yang akrab disapa Syeh Muharram, menegaskan pentingnya pelaksanaan syariat Islam secara maksimal dan tegas dalam kehidupan masyarakat.
Hal itu disampaikan Syeh Muharram saat membuka kegiatan sosialisasi fatwa dan hukum Islam dalam program Ulama Saweu Gampong (USG) di Meunasah Gampong Lam Geu Eu, Kecamatan Peukan Bada, Rabu 7 Mei 2025.
Dalam sambutannya, Syeh Muharram menyoroti rendahnya antusiasme masyarakat dalam mengikuti kegiatan tersebut. Ia menyayangkan minimnya kehadiran warga meski kegiatan ini sangat bermanfaat.
“Sangat disayangkan, kegiatan yang memiliki manfaat besar seperti ini justru sepi peminat. Padahal kalau pembagian sembako, orang berdesak-desakan. Ini menjadi tantangan besar dalam menyampaikan syariat kepada umat,” ujarnya.
Syeh Muharram juga menekankan bahwa syariat Islam di Aceh Besar tidak boleh dijalankan secara setengah-setengah.
“Syariat Islam harus kita jalankan secara maksimal dan tegas, sesuai dengan tuntunan syara’. Tidak bisa dijalankan hanya ketika menguntungkan saja,” tegasnya.
Ketua MPU Aceh Besar, Tgk. H. Nasruddin M, berharap peserta yang hadir dapat menyebarluaskan ilmu yang diperoleh kepada masyarakat.
“Karena kegiatan ini hanya menyasar 10 gampong per kecamatan, maka yang hadir diharapkan menjadi corong ilmu di gampongnya,” ujarnya.
Kepala Sekretariat MPU Aceh Besar, Zulfadli, menambahkan bahwa sosialisasi ini merupakan program perdana di bawah kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Aceh Besar saat ini.
“Ini adalah awal dari pelaksanaan visi dan misi dalam mewujudkan Aceh Besar yang bermarwah dan bermartabat dalam bingkai Ahlussunnah wal Jama’ah,” jelasnya.
Turut hadir dalam kegiatan ini Kadis Syariat Islam Aceh Besar Rusdi, S.Sos, M.Si, Camat Peukan Bada Salamuddin ZM, unsur Forkopimcam, imuem mukim, forum keuchik, serta 21 peserta dari perwakilan gampong di Kecamatan Peukan Bada.
Editor: Redaksi