Daerah  

Syeh Muharram Sebut Visi Misi Pemkab Aceh Besar Sesuai dengan Astacita Presiden Prabowo

Syech Muharram Sebut Visi Misi Pemkab Aceh Besar Sesuai dengan Astacita Presiden Prabowo. Foto: MC Aceh Besar

Komitmen Mengembalikan Marwah Aceh Besar sebagai Daerah Bermartabat dan Bersyariah–

MITRABERITA.NET | Bupati Aceh Besar, H. Muharram Idris (Syeh Muharram) menegaskan komitmennya dalam menata arah pembangunan Aceh Besar dengan menjadikan visi dan misi pemerintahannya selaras Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) serta Astacita Presiden Prabowo Subianto.

Pernyataan itu disampaikan Syeh Muharram saat memimpin Rapat Penyesuaian Visi dan Misi ke dalam RPJM Kabupaten Aceh Besar 2025-2029, di Gedung Dekranasda Aceh Besar, Gani, Kecamatan Ingin Jaya, Rabu malam 23 April 2025.

Hadir dalam forum itu Kepala Bappeda Aceh Besar Rahmawati, tim tenaga ahli, serta tim asistensi RPJM.

Syeh Muharram menekankan bahwa penyesuaian visi-misi ini dilakukan demi menjaga konsistensi dengan regulasi, khususnya yang tertuang dalam Permendagri, tanpa mengurangi semangat dan ruh perjuangan yang sejak awal ia usung.

“Visi dan misi yang saya bawa ini lahir dari hati, dari kejiwaan saya. Ini bukan hanya janji kampanye, tapi tekad untuk mengembalikan marwah Aceh Besar,” tegasnya.

Eks Panglima Gerakan Aceh Merdeka (GAM) Aceh Rayeuk itu menjelaskan bahwa dari sepuluh misi awal yang diusung saat masa pencalonan, kini telah difokuskan menjadi lima misi inti, guna memberikan arah pembangunan yang lebih tajam dan terukur.

Meski disederhanakan secara jumlah, esensi dan semangat perjuangan tetap dijaga. Salah satu misi strategis yang terus diperkuat adalah pengembangan pendidikan Islam dan pengajian berbasis Ahlussunnah wal Jama’ah, yang menurutnya merupakan identitas kuat Aceh Besar.

“Kita harus kembalikan kekayaan khasanah keilmuan dan pengajian di Aceh Besar. Perkembangan zaman jangan sampai membuat anak-anak kita kehilangan pendidikan yang berakar dari nilai-nilai keislaman,” katanya.

Ia juga menegaskan bahwa seluruh program yang dirancang tidak hanya responsif terhadap kebutuhan lokal, tetapi juga berpijak pada prinsip-prinsip konstitusi dan arah kebijakan nasional.

“Visi misi ini sesuai dengan RPJM Nasional dan Astacita Presiden Prabowo,” tegasnya.

Langkah Syeh Muharram ini menunjukkan sinergi antara pemerintah daerah dan pusat, serta menegaskan komitmen Pemkab Aceh Besar dalam mewujudkan pemerintahan yang bermartabat, adil, makmur, sejahtera, dan bersyariah, sebuah cita-cita besar Syeh Muharram.