MITRABERITA.NET | Pemerintah Kabupaten Aceh Besar menyatakan dukungan penuh terhadap Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Aceh Besar untuk kembali merebut gelar Juara Umum pada Pekan Olahraga Aceh (PORA) XV yang akan digelar tahun depan di Aceh Jaya.
Komitmen ini disampaikan langsung oleh Wakil Bupati Aceh Besar, Drs. H. Syukri A. Jalil, saat membuka Rapat Kerja KONI Aceh Besar 2025 di Aula Dekranasda Aceh Besar, Gampong Gani, Kecamatan Ingin Jaya, Sabtu 19 April 2025.
“Aceh Besar memang harus merebut kembali gelar juara umum yang pernah kita raih saat menjadi tuan rumah PORA 2018 di Jantho Sport City. Kita punya potensi dan semangat untuk mengulang sejarah itu,” tegas Syukri dalam pidatonya.
Ia menambahkan, dukungan pemerintah tidak hanya berupa semangat, namun juga komitmen anggaran yang telah disalurkan melalui KONI untuk mendukung proses pembinaan atlet dan persiapan menuju ajang bergengsi tersebut.
“Kami mendukung penuh para atlet sebagai patriot daerah yang siap membawa nama baik Aceh Besar, baik di level provinsi, nasional, bahkan internasional,” tambahnya.
Ketua Umum KONI Aceh Besar, Bakhtiar, dalam laporannya menegaskan bahwa pihaknya tengah fokus mempersiapkan atlet menuju Pra-PORA yang akan berlangsung Agustus mendatang. Dari 29 cabang olahraga yang dipertandingkan, Aceh Besar akan berpartisipasi dalam 28 cabor.
“Satu cabor, yaitu Layang, belum bisa kami ikuti karena belum terbentuknya pengurus cabang olahraga tersebut. Namun selebihnya, semua cabor siap bertanding dan mengharumkan nama daerah,” ujar Bakhtiar.
Ia juga menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan yang telah diberikan Pemkab Aceh Besar. “Kepercayaan ini tidak boleh disia-siakan. Mari terus berlatih dan berjuang demi membawa pulang kembali piala juara umum PORA 2026,” katanya.
Wakil Ketua KONI Aceh, Muhammad Saleh, turut memberikan apresiasi atas semangat dan kesiapan Aceh Besar dalam mendukung kemajuan olahraga. “Aceh Besar adalah salah satu penyumbang atlet terbanyak untuk kontingen Aceh, baik di PORA maupun PON,” katanya.
Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana Raker, Syafrizal, melaporkan bahwa raker ini diikuti seluruh perwakilan cabang olahraga anggota KONI Aceh Besar, serta dihadiri berbagai tokoh penting, termasuk perwakilan KONI Aceh, Ketua DPRK Aceh Besar, Plt Sekda, unsur Forkopimda, anggota DPRA dan DPRK, serta jajaran kepala OPD.
Rapat kerja ini menjadi titik awal konsolidasi KONI Aceh Besar dalam membangun sinergi dan strategi menuju target besar: merebut kembali supremasi olahraga Aceh di ajang PORA XV mendatang.