MITRABERITA.NET | Pemerintah Kabupaten Aceh Besar menyerahkan bantuan 150 sak semen untuk mendukung pembagunan Masjid Al Ittihadiyah Seulimuem, Aceh Besar.
Bantuan tersebut diserahkan Plt Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh Besar Bahrul Jamil, yang diterima langsung oleh imam Masjid setempat, saat Safari Ramadhan, Kamis 13 Maret 2025.
Safari Ramadhan tersebut diawali dengan buka puasa bersama dan dilanjutkan dengan shalat Maghrib berjamaah. Setelah itu dilanjutkan dengan Shalat Isya, tarawih dan witir yang diikuti oleh pejabat Pemkab Aceh Besar.
Plt Sekda Aceh Besar mengajak semua masyarakat Aceh Besar, terkhusus masyarakat Kecamatan Seulimeum untuk memperbanyak amal ibadah di bulan Ramadhan yang penuh keberkahan dan mulia ini.
“Alhamdulillah, pada Bulan Ramadhan tahun ini, Pemerintah Kabupaten Aceh kembali dapat bersilaturrahmi dengan masyarakat dalam rangkaian kegiatan Safari Ramadhan 1446 H,” katanya.
Menurutnya, Safari Ramadhan tahun ini selain menjadi kesempatan silaturrahmi bagi Pemkab dan masyarakat, juga untuk menyemarakkan syiar bulan suci Ramadhan dan memperkuat ukhuwwah Islamiyah.
“Terus melakukan yang terbaik dan menebar kebaikan serta perkuat kebersamaan menjadi ikhtiar dalam membangun Aceh Besar tercinta ini menuju kesejahteraan bersama,” katanya.
“Mari mengisi bulan penuh berkah dan ampunan ini dengan berbagai kegiatan yang bernilai ibadah serta memberikan manfaat untuk semua sisi kehidupan,” pungkasnya.